3 Cara Optimasi Konten Agar Lebih SEO Friendly
Search Engine Optimization (SEO) merupakan upaya mengoptimalkan sebuah website agar dapat berada pada peringkat teratas di hasil pencarian. Kegiatan pengoptimalan ini salah satunya menggunakan konten, yang merupakan faktor penting dalam kegiatan pemasaran dan penerapan strategi digital marketing. Konten yang dimaksud di sini adalah konten marketing, yaitu salah satu jenis konten yang ditujukan untuk meningkatkan popularitas sebuah produk atau merek tertentu di dunia maya.
Tips Mengoptimalkan SEO untuk Konten Website Anda
Optimasi SEO bisa dilakukan dengan berbagai cara, termasuk melalui konten di website. Berikut adalah beberapa tips yang bisa Anda coba untuk memaksimalkan konten Anda agar lebih SEO friendly.
Baca Juga: 7 Teknik Mudah Optimasi SEO Off-Page
- Tentukan Strategi dan Buat Konten yang Dibutuhkan Audiens
Langkah pertama, Anda perlu menentukan strategi konten marketing yang akan digunakan, seperti tujuan dari pembuatan konten itu untuk apa. Apakah untuk brand awareness, pengenalan produk, informasi mengenai layanan, pengetahuan tambahan, atau launching produk baru? Kemudian lakukan pula riset audiens atau target market Anda. Semua data yang didapat bisa digunakan untuk menetapkan strategi marketing yang sesuai dengan tujuan yang ingin dicapai.
Dengan kata lain, konten sudah pasti harus menarik, unik, bisa menjadi solusi untuk permasalahan atau kebingungan yang dihadapi audiens, sekaligus konten yang memahami kebutuhan audiens. Selanjutnya, Anda juga bisa menyertakan Call to Action (CTA) yang tepat guna membuat audiens tertarik dengan produk, layanan, dan bisnis Anda. Penggunaan ajakan secara menarik akan mempengaruhi audiens sehingga mau melakukan apa yang Anda inginkan.
- Penempatan Keyword yang Tepat
Konten website yang SEO friendly umumnya dibuat dengan melakukan riset kata kunci. Dari situ nantinya kita bisa memilih mana kata kunci yang sebaiknya digunakan, dan artikel seperti apa yang cocok dengan kata kunci tersebut.
Judul merupakan bagian paling penting yang akan menentukan audiens website Anda melakukan klik pada link artikel. Jika judul menarik dan mengundang rasa penasaran maka sudah bisa dipastikan audiens akan dengan senang hati melakukan klik untuk mencari tahu lebih banyak lagi. Namun, selain membuat judul yang menarik, jangan lupa untuk menempatkan kata kunci atau keyword pada judul. Lebih bagus lagi kata kunci diletakkan pada awal judul.
Keyword atau kata kunci juga perlu ditempatkan pada paragraf pertama. Dengan cara ini, Google akan lebih memahami isi artikel Anda ketika melakukan perayapan. Artikel yang mudah dipahami mesin robot Google, akan bisa menempati posisi terbaik di mesin pencari.
Setelahnya, sebarlah keyword di seluruh artikel secara merata, tetapi tidak boleh berlebihan. Terlalu banyak menggunakan keyword yang sama tanpa divariasikan dengan short tail keyword dan long tail keyword akan bisa membuat artikel Anda terjebak pada spamming keyword. Jelas ini akan sangat merugikan bagi website Anda.
Baca Juga: 7 Teknik Sederhana SEO untuk Meningkatkan Traffic Website
- URL yang SEO Friendly
Kebanyakan pemilik website hanya tahu bahwa ketika membuat judul, maka kalimat judul tersebut akan sekaligus menjadi URL artikel. Ini tidak salah, tapi jika Anda ingin mengoptimasi konten agar SEO friendly dan bisa mendapatkan posisi terbaik di mesin pencari, maka URL artikel juga perlu mendapatkan perhatian khusus.
Jadi, URL artikel yang SEO friendly adalah URL atau link yang pendek, terdiri dari 3-5 kata saja. Karena nanti, URL tetap akan menjadi lebih panjang begitu digabungkan dengan nama domain Anda. Oleh karena itu, judul dan kalimat di URL tidak harus sama. Tetapi alangkah lebih baiknya jika URL dibuat pendek saja dengan disertai keyword yang dibidik.
Tips SEO untuk mengoptimalkan konten yang sudah dibahas di atas, dapat Anda gunakan sebagai pedoman untuk membuat konten berkualitas, yang mana dapat meningkatkan traffic pada situs atau website bisnis Anda, sekaligus bisa membuat kontennya mendapatkan posisi terbaik di mesin pencari seperti Google.
Sumber : https://redcomm.co.id