10 Situs Inspirasi Web Design Terbaik untuk Para Web Designer

10 Situs Inspirasi Web Design Terbaik untuk Para Web Designer
IKUTI INSIGHT RUMAHMEDIA.COM LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Sebelum mulai membuat website, kamu tentu butuh inspirasi contoh-contoh desain sebanyak mungkin.

Punya website dengan tampilan yang ciamik tentu jadi nilai penting untuk menjamin kenyamanan user experience.

Yuk, cek rekomendasi 10 situs dengan design web yang bisa jadi inspirasi buatmu di bawah ini!

1. Awwwards
inspirasi web design awwwards
© Awwwards.com

Dalam Awwwards, kamu bisa menemukan katalog web design yang variatif dan sudah di-review oleh graphic designer terkemuka.

Kamu akan bisa menemukan inspirasi web design yang cocok untuk situsmu di sini.

Katalog template di Awwwards juga sudah dikelompokkan berdasarkan aspek gaya desain, kegunaan, kreativitas, mobile version, dan jenis konten yang paling cocok untuk model desain tersebut.

2. CSS Nectar
css nectar
© cssnectar.com

Mirip Awwwards, template-template inspirasi web design di CSS Nectar di-review dan dikurasi oleh para ahli untuk menampilkan hasil terbaik.

CSS Nectar juga memiliki pilihan filter terperinci yang mencakup kategori industri, fitur, negara asal, dan pencarian berdasarkan warna.

Dengan begitu, kamu akan lebih mudah mencari dan mendapatkan contoh desain web yang sesuai dengan keinginan.

3. Best Website Gallery
bwg
© BestWebsite.gallery

Best Website Gallery (BWG) menawarkan galeri inspirasi web design yang lengkap dan ekstensif, serta berkualitas tinggi.

Menurut Web Flow, BWG memiliki lebih dari 2.000 sampel yang bisa dinavigasi lewat fitur search, filter, dan tag unik serta mendetail.

Kamu bisa dengan cepat menemukan inspirasi web design yang diinginkan berdasarkan gaya, pendekatan desain, fungsionalitas, sampai filter berdasarkan warna.

Menariknya lagi, galeri platform ini menyediakan screen capture berkualitas tinggi dari tiap contoh web design.

4. The Best Design
the best design
© thebestdesigns.com

The Best Design menawarkan contoh web design cukup lengkap supaya kamu bisa dapatkan inspirasi yang lebih beragam.

Situsnya sederhana, straightforward, dan mudah digunakan.

Plus menurut 99 Designs, the Best Designs selalu memperbarui sumber inspirasi desainnya setiap hari yang bisa kamu cek di Design of The Day.

5. Behance
behance
© behance.net

Behance adalah bagian dari perusahaan kreatif Adobe.

Jadi, tidak heran kalau galeri Behance menyediakan begitu banyak inspirasi web design yang variatif dan luas.

Untuk memudahkan pencarian, Behance diperkuat dengan fitur search yang sangat spesifik.

Kamu bisa mencari sebuah desain berdasarkan kerangka waktu dibuat, popularitas, tipografi, copywriting, dan/atau lokasinya. 

Situs ini juga memiliki filter and sort yang unik, yaitu “Most Appreciated” untuk memunculkan template-template terbaik dari mata para desainer andal.

Selain itu, Behance punya fitur mood boards untuk menambah dan mengatur template yang sesuai dengan kriteria website buatanmu. 

6. SiteInspire
inspirasi web design siteinspire
© siteinspire.com

Sebagai web designer, kamu mungkin butuh inspirasi contoh web design yang sangat spesifik untuk sebuah industri atau model bisnis tertentu.

Nah, SiteInspire adalah galeri besar dengan koleksi template website bersistem tagging dan pencarian yang paling lengkap.

Kamu juga bisa mem-filter dengan beberapa tag sekaligus sehingga mendapatkan hasil pencarian akurat berdasarkan kriteria yang kamu inginkan.

Kombinasi yang dihasilkan dari pencariannya pun jadi beragam.

Jadi kamu bisa mendapatkan beberapa hasil yang menarik dan mungkin tak pernah terpikirkan sebelumnya.

Selain itu, SiteInspire memiliki fitur “tambahkan ke koleksi” supaya kamu bisa menyimpan contoh desain yang disuka dan mengaturnya sesuai kebutuhan di masa mendatang.

7. Designspiration
designspiration
© Designspiration.com

Designspiration mirip seperti Pinterest, kamu bisa menemukan berbagai macam contoh web design dari berbagai sumber.

Kamu juga bisa memilih dan menyimpan contoh-contoh yang sesuai dengan kesukaanmu.

Dengan cara ini, feed-mu akan disesuaikan oleh sistem untuk memunculkan contoh-contoh desain berdasarkan seleramu. 

8. Admire the Web
inspirasi web design admire the web
© admiretheweb.com

Admire the Web adalah galeri berisi contoh web design yang sangat berlimpah dan dikurasi dengan baik.

Sistem filter, sort, dan tagging canggih, sehingga kamu bisa cepat menemukan desain yang diinginkan.

Menariknya, Admire the Web juga memiliki fitur “similar content” yang menampilkan hasil-hasil serupa dan cocok dengan pencarianmu sebelumnya.

9. CalltoIdea
calltoidea
© CalltoIdea.com

Bisa dibilang, CalltoIdea adalah situs inspirasi web design yang super lengkap.

Situs ini tidak cuma menampilkan koleksi contoh-contoh desain website, tapi memungkinkanmu untuk mencari desain berdasarkan tujuan yang spesifik.

Misalkan saja, contoh desain untuk halaman yang error (404 Not Found), halaman pembelian/transaksi, dan desain untuk dashboard admin.

10. Zyro

Kalau kamu ingin mencari inspirasi desain yang minimalis, coba mampir ke Zyro. 

Kamu dapat menemukan desain website yang modern dengan beragam tema, untuk blog personal ataupun e-commerce.

Zyro pun memudahkan para web designer untuk mengintip contoh desainnya dengan fitur preview.

Kamu tinggal geser kursor ke template yang diinginkan, nanti akan ada pop up screen yang menampilkan desainnya tanpa harus kamu klik. 

Setelah menemukan template yang pas di hati, kamu bisa langsung mengedit dan menggunakannya secara gratis.

Itu dia beberapa situs terbaik untuk kamu mencari inspirasi web design yang ciamik.

Psst, masih banyak lagi tips-tips seputar dunia kreatif dan pembuatan website melalui artikel yang telah Glints siapkan.

Klik di sini untuk temukan dan baca artikel-artikelnya sekarang juga!

Sumber
21 unique places to find web design inspiration
The best sources for web design inspiration